Kemristekdikti memberi kesempatan kepada para mahasiswa untuk terjun membangun desa, melalui Program Hibah Bina Desa (PHBD)
PENGUMUMAN
Direktorat Kemahasiswaan, Direktorat
Jenderal Pembelajaran dan Kemahasiswaan, Kemristekdikti, memberikan
kesempatan kepada seluruh mahasiswa Undiksha untuk mengikuti program
pemberdayaan masyarakat yaitu terjun membangun desa melalui Program Hibah Bina Desa (sesuai surat nomor: 23/B3.3/KM/2016 Tanggal 22 Januari 2016)
Program Hibah Bina Desa (PHBD) adalah
kegiatan pemberdayaan masyarakat yang dilakukan melalui Organisasi
Mahasiswa (BEM, MPM, dan UKM) yang diharapkan mampu menumbuhkan rasa
peduli dan berkontribusi kepada masyarakat di desa agar terbangun desa
binaan yang aktif, mandiri, berwirausaha, dan sejahtera.
Bagi mahasiswa yang berminat untuk
mengikuti program ini, dengan mengatasnamakan organisasi, dapat
mengusulkan pra-proposal melalui laman: http://phbd.dikti.go.id/
paling lambat tanggal 27 Maret 2016. Sistematika penulisan pra-proposal
dan ketentuan lainnya dapat merujuk pada panduan yang dapat diunduh
melalui laman: http://belmawa.ristekdikti.go.id/ atau http://phbd.dikti.go.id/.
0 comments:
Post a Comment